Rabu, 28 September 2016

SITUS BENGAWAN SOLO PURBA



SITUS BENGAWAN SOLO PURBA

            Sebelum mengalir ke utara dan bermuara di Laut Jawa, Bengawan Solo mengalir ke selatan. Saat itu namanya sudah pasti bukan Bengawan Solo. Bahkan Kota Solo pun ketika itu belum ada. Karena itu penyebutan Bengawan Solo Purba hanya untuk mempermudah penyebutan saja. 

            Aliran sungai yang berbalik drastis ke utara hingga bermuara di Gresik, Jawa Timur, karena proses pergerakan lempeng benua hingga mengangkat daratan di sisi selatan Jawa sekitar sekitar 4 juta tahun silam. 

            Kini yang terlihat tinggal bekasnya saja, berupa lembah memanjang dan menyambung sepanjang 12,5 kilometer. Bekas sungai yang kini dijadikan lahan pertanian itu membentang dari Bayemharjo di Kecamatan Giritontro, Desa Sumberagung di Kecamatan Pracimantoro dan berakhir di Pantai Sadeng, Gunungkidul, Yogyakarta. Peneliti menemukan bukti lebar Bengawan Solo Purba mencapai 300 meter dan kedalamanya antara 20 hingga 75 meter. 







Tidak ada komentar:

Posting Komentar